PROSES ARANG BATOK DI JADIKAN ARANG BRIKET


PROSES ARANG BATOK DI JADIKAN ARANG BRIKET




Di Indonesia terkenal dengan banyak sekali pohon kelapa. Pohon kelapa aadalah tanaman yang zero waste. Masyarakat bisa memanfaatkan semua bagian pohon itu, mulai dari akar sampai daun termasuk batok kelapa. Batok kelapa ini mampu menghasilkan produk yang punya nilai jual tinggi bahkan bisa menjangkau pasar ekspor, yakni jika diubah menjadi arang batok kelapa. Atau ada yang menyebut dengan arang tempurung kelapa.

Arang batok, di jual begitu saja sudah laku dan bernilai ekonomis namun jika dapat diolah menjadi briket maka akan menambah nilai ekonomis sehingga nilai jualnya tambah tinggi.
Arang batok kelapa merupakan salah satu bahan baku utama membuat ragam produk yang punya nilai jual tinggi. Salah satunya briket dari arang batok kelapa. Briket ini banya di sukai oleh orang karena awet menyimpan panas ketika di gunakan.

Proses untuk membuat briket arang batok kelapa tidaklah begitu susaht. Langkah pertama adalah bahan baku utama yakni arang batok kelapa dihaluskan atau di buat sebuk arang lalu terlebih dahulu kedalam tungku atau pemanas yang telah di modifikasi. Kemudian dicampur dengan air serta tepung tapioka dengan ukuran yang telah disesuaikan.

Selanjutnya adalah proses pengadukan dengan alat khusus karena memang perlu pencampuran hingga merata sempurna. Setelah tercampur secara sempurna, adonan briket tersebut diletakan dalam satu wadah dan siap di ratakan dan dipotong-potong sesuai selera. Atau bisa juga denga cetakan semacam lontong lalu tinggal memotong-memotong. Bisa berbentuk kubus atau bentuk lainnya. Potongan briket yang baru jadi tersebut kemudian dipanaskan ke dalam oven pemanas supaya menjadi keras dan briket arang kelapa ini siap dijual.

Harga briket arang hasil produksinya antara Rp 7.000 per kg sampai Rp 10.000 per kg. Itu untuk di pasar dalam negeri.

Jika sudah memasuki pasar ekspor, tentu sudah lain ceritanya. Harga briket arang batok kelapa kualitas bagus di pasar Timur Tengah, Amerika Serikat, Rusia, Eropa, Amerika Latin dan lainnya dibanderol sekitar US$ 1.300 per ton dengan kualitas bagus.
Adapun kriteria briket yang bagus adalah yang tidak mudah hancur, tidak berbau, tidak berasap dan abu biasanya berwarna putih dan kadar air juga kecil. Dengan memenuhi standart ekspor inilah di harapkan dari yang awalnya di jual sebagai arang batok selanjutnya dapat meningkatkan nilai jual dengan diproses ulang menjadi briket.

Bersambung pada artikel selanjutnya...terimakasih telah membaca.


Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "PROSES ARANG BATOK DI JADIKAN ARANG BRIKET"


  1. Numpang promo ya Admin^^
    ayo segera bergabung dengan kami di ionqq^^com
    dengan minimal deposit hanya 20.000 rupiah :)
    Kami Juga Menerima Deposit Via Pulsa & E-Money
    - Telkomsel
    - XL axiata
    - OVO
    - DANA
    segera DAFTAR di WWW.IONPK.CLUB :-*
    add Whatshapp : +85515373217 ^_~

    ReplyDelete